Pemkab Tanbu Buka Lowongan Bidang Teknologi, Dorong Transformasi Digital

Facebook
Twitter
WhatsApp

Tanah Bumbu – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu kembali membuka rekrutmen tenaga ahli di bidang teknologi informasi untuk tiga posisi strategis, yakni Programmer, Administrator Sistem, dan Teknisi Jaringan. Pendaftaran dilakukan secara daring mulai 15 hingga 26 September 2025 melalui laman resmi di tautan bit.ly/tenaga_ahli_2025.

Rekrutmen ini dilaksanakan melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo SP) Tanah Bumbu dan ditujukan untuk memperkuat kapasitas digital pemerintah daerah serta meningkatkan kualitas layanan publik berbasis teknologi informasi.

Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, melalui Kepala Diskominfo SP, Al Husain Mardani, menyatakan bahwa tenaga ahli yang lolos seleksi nantinya akan langsung ditempatkan di lingkungan kerja Diskominfo SP.

“Ini adalah bagian dari upaya kita mempercepat transformasi digital di Tanah Bumbu dengan dukungan sumber daya manusia yang kompeten,” jelasnya.

Adapun rincian kualifikasi untuk masing-masing posisi telah ditetapkan sesuai kebutuhan teknis:

  • Programmer: Pendidikan minimal D3 Teknologi Informasi, pengalaman satu tahun di bidang pemrograman, serta sertifikasi yang relevan. Calon juga harus menguasai pengembangan aplikasi web responsif, pemahaman siklus hidup perangkat lunak, serta keterampilan konfigurasi server dan integrasi software.
  • Administrator Sistem: Pendidikan minimal D3 Teknologi Informasi, pengalaman minimal satu tahun dalam pengelolaan server, serta kepemilikan sertifikat VCP atau sejenis. Kandidat diharapkan memahami sistem operasi Linux, platform virtualisasi, dan manajemen firewall.
  • Teknisi Jaringan: Pendidikan minimal D3 Teknologi Informasi, pengalaman satu tahun di bidang jaringan komputer, serta sertifikasi Mikrotik atau setara. Keahlian yang dibutuhkan meliputi instalasi, konfigurasi perangkat jaringan, keamanan, serta penggunaan alat monitoring.

Pemerintah daerah menegaskan bahwa peluang ini terbuka luas bagi para profesional muda yang ingin berkontribusi dalam mendukung transformasi digital dan kemajuan sistem informasi pemerintahan di Kabupaten Tanah Bumbu.