Persiapkan Nataru: Dinas KUMP2 Tanah Bumbu Tingkatkan Pengawasan Distribusi BBM

Tanah Bumbu – Menyambut libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), Dinas KUMP2 (Kehutanan, Usaha Mikro, Perdagangan, dan Perindustrian) Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, menggelar pengawasan distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk memastikan ketersediaan dan kelancaran pasokan energi di wilayah tersebut.

Kepala Dinas KUMP2 Tanbu, H. Hamaludin Tahir melalui Kabid Perdagangan dan Kemetrologian, H. Heriansyah mengatakan pengawasan dilaksanakan untuk menindaklanjuti surat dari Kementerian Perdagangan terkait pengawasan, pengamatan, dan pemantauan metrologi legal menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN)/Hari Raya Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

“Hari ini, kami melakukan pengawasan, pengamatan, dan pemantauan alat ukur, takar, timbang, dan perlengkapannya (UTTP) / Pompa Ukur Bahan Bakar Minyak (PU BBM) dan satuan ukur pada jalur mudik,” kata H. Heriansyah, Kamis (12/12/2024) di Batulicin.

Ia mengatakan untuk pengawasan distribusi BBM dilaksanakan disejumlah SPBU di wilayah Kecamatan Batulicin dan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu. Menurut H. Heriansyah pengawasan yang dilakukan untuk memastikan kelancaran distribusi BBM selama natal dan tahun baru. Utamanya untuk para pemudik nantinya.

Apalagi, sebutnya, dalam waktu dekat ini, ada event besar yakni Batulicin Festival (Batfest) di Kabupaten Tanah Bumbu. Festival yang diklaim menjadi festival terbesar di wilayah timur Indonesia. Tentunya akan banyak pengunjung maupun wisatawan yang datang ke Kabupaten Tanah Bumbu. Untuk itu, maka pengawasan distribusi BBM ini penting dilakukan, baik ketersediaan maupun keakuratan UTTP/ Pompa Ukur BBM.

Sementara itu, terkait pengawasan terhadap SPBU yang dilakukan oleh DKUMP2 Tanbu, hasilnya sudah sesuai dengan aturan yang berlaku. Sedangkan untuk stok BBM aman hingga Natal dan Tahun Baru.

Selain pengawasan distribusi BBM, Dinas KUMP2 juga berencana melakukan inspeksi di sektor-sektor lain yang berpotensi berdampak pada kebutuhan logistik, seperti distribusi pangan dan barang kebutuhan pokok.

Dengan langkah-langkah pengawasan yang telah disiapkan, Dinas KUMP2 Tanah Bumbu berharap bisa memberikan kenyamanan dan kepastian bagi masyarakat selama liburan Nataru, serta mengurangi potensi gangguan dalam distribusi energi di wilayah ini.